Rabu, 21 Januari 2009

STUDI KASUS : UNILEVER MENGAMANKAN PERANGKAT MOBILENYA

1. Bagaimana perangkat genggam nirkabel milik para eksekutif Unilever berhubungan dengan kinerja bisnis perusahaan?
Jawab: Perangkat genggam yang digunakan itu harus mampu mengirimkan suara dan data, beroperasi pada jaringan nirkabel yang berbeda, dapat melihat lampiran e-mail,seperti file word, dan dimana kekuatan baterainya lebih dari empat jam. Karena dipenuhi dengan segala criteria seperti diatas dengan otomatis ini membuat bisnis dapat dijalankan dengan mudah dan dimana saja, sehingga dapat menjalankan bisnis dengan cepat dan efisien. Tentunya ini harus di tunjang dengan pengamanan yang canggih pula.

2. Apa dampak potensial dari penerobosan system keamanan di unilever?
Jawab: Perangkat genggam nirkabel mudah hilang atau dicuri karena begitu portable, dan dapat ditembus oleh hacker. Dimana yang banyak digunakan oleh eksekutif dengan jenis PDA dan smart phone yang menyimpan data perusahaan yang sensitive, sehingga pengguna tidak sah dapat mengakses jaringan perusahaan internal melalui perangkat-perangkat ini, mengunduh data atau pesan yang tidak ditorisasi dapat membawa masuk malware yang berbahaya bagi system. Semua ini menyebabkan kerentanan terhadap system unilever bila semua data jatuh kepadas pihak yang tidak bertangguna jawab maka bias saja menimbulkan kerugian yang amat besar yang ditangguna oleh perusahaan unilever itu sendiri.

3. Faktor manejemen, organisasi dan teknologi apa yang harus ditangani dalam mengembangkan kebijakan keamanan dan prosedur bagi perangkat genggam nirkabel unilever?
Jawab: Setiap karyawan harus menggunakan perangkat yang ditentukan perusahaan, pengguna yang masuk ke jaringan perusahaan harus dapat mengidentifikasi diri sendiri menggunakan kata sandi atau metode autentikasi yang lain. Untuk perangkat BlackBerry menggunakan system operasi yang mengizinkan manajer TI membuat larangan-larangan otomatis, sehingga mengurangi kesempatan virus menulari jaringan perusahaan. Kemudian Unilever melakukan konfigurasi pada perangkat BlackBerry sehingga pengguna tidak bisa memasang aplikasi pihak ketiga.

4. Apakah mengijinkan para eksekutif Unilever menggunakan BlackBerry dan telepon genggam merupakan ide baik? Mengapa atau mengapa tidak?
Jawab: Ya ini merupakan ide yang baik. Karena apabila para eksekutif diberikan fasilitas BlackBerry dan telepon genggam maka mereka akan mudah untuk menjalankan aktivitasnya sehingga meningkatkan produktivitas mereka, dimana dengan menggunakan perangkat-perangkat tersebut perusahaan dapat memantau mereka kapanpun dan dimanapun mereka berada, sehingga akses untuk berkomunikasi antar karyawan dan perusahaan dapat berjalan lancar, juga untuk pengiriman data-data. Dengan segala keamanan yang dirancang secara professional maka akan menyulitkan bagi para pihak yang tidak bertanggung jawab untuk merusak system ini. Sehingga tidak ada lagi alasan untuk menolak pemakaian black berry bagi para eksekutif ini.

REVIEW BAB 11

Mengelola Pengetahuan


Manajemen pengetahuan adalah serangkaian proses untuk membuat, menyimpan, mentransfer, dan menerapkan pengetahuan dalam organisasi. Manajemen pengetahuan mengedepankan pembelajaran organisasi dengan meningkatkan kemampuan organisasi untuk belajar dari lingkungan dan untuk memasukkan pengetahuan dalam proses bisnis. Ada tiga jenis utama system manajemen pengetahuan : system manajemen pengetahuan keseluruhan perusahaan, system kerja pengetahuan, dan teknik cerdas.

System manajemen pengetahuan keseluruhan perusahaan adalah upaya diseluruh perusahaan untuk mengumpulkan, menyimpan, mendistribusikan dan menerapkan data digital dan pengetahuan. System pengetahuan struktur menyediakan basis data dan berbagai perangkat untuk mengorganisasikan dan menyimpan pengetahuan semiterstruktur, seperti e-mail atau multimedia.

System kerja pengetahuan mendukung penciptaan pengetahuan baru dan integrasinya dengan perusahaan. Kemampuan ini dapat meningkatkan produktifitas para pekerja pengetahuan yang dibayar mahal. System perancangan yang dibantu computer dan system realitas virtual, yang menciptakan simulasi interaktif yang bertingkahlaku seperti dunia nyata, memerlukan kapabilitas grafik dan pemodelan yang kuat.

Kecerdasan buatan tidak memiliki fleksibilitas, keluasan, dan keumuman dari kecerdasan manusia, tapi dapat digunakan untuk menangkap, mengodekan, dan memperluas pengetahuan perusahaan. Perusahaan dapat menggunakan kecerdasan buatan untuk membantunya menangkap dan menyimpan pengetahuan terisirat; untuk menemukan pengetahuan; untuk menghasilkan solusi masalah tertentu yang terlalu besar dan kompleks untuk dianalisis oleh manusia; dan untuk membantu perusahaan mencari dan menyaring informasi.

Logika Fuzzy adalah peranti lunak untuk menyatakan pengetahuan dalam bentuk aturan-aturan yang menggunakan nilai pendekatan atau subjektif. Logika Fuzzy telah digunakan untuk mengontrol peralatan fisik dan mulai digunakan untuk aplikasi pengambilan keputusan secara terbatas.

Algoritme genetik mengembangkan solusi untuk masalah tertentu untuk menggunakan proses genetic seperti kecocokan, persilangan dan mutasi.

Agen inteligen adalah program peranti lunak dengan basis pengetahuan bawaan atau dipelajari yang melaksanakan tugas tertentu, berulang, dan dapat di prediksi bagi pengguna perorangan, proses bisnis atau aplikasi peranti lunak.

REVIEW BAB 10

E- COMMERCE : PASAR DIGITAL, BARANG DIGITAL

E- Commerce berkenaan denagn transaksi komersial digital diantara berbagai organisasi dan perorangan. Terdapat tujuh kelebihan dari teknologi E- Commerce : teknologi E- Commerce ada dimana-mana, yang berarti teknologi ini tersedia dimana saja selama sebuah komputer dapat terhubung ke internet. Teknologi ini diterapkan secara global, memungkinkan transaksi komersial melewati batas negara dan budaya dengan jauh lebih nyaman dengan biaya yang lebih efektif dari pada dalam kerangka perdagangan yang tradisional. Teknologi ini dioperasikan dengan standar universal yang digunakan oleh semua negara didunia, sementara sebagian besar teknologi perdagangan yang tradisional berbeda dari suatu negara ke negara lainnya. Teknologi ini menjadikan informasi lebih kaya, memungkinkan penjualan online menyampaikan pesannya kepada audiens yang beraneka ragam dan memperkaya isi pesan pemasarannya dengan teks dan audio, suatu cara yang tidak mungkin digunakan dalam teknologi perdagangan yang tradisional, yang berarti memungkinkan komunikasi dua arah antara penjual dan pembeli dan memungkinkan penjual menghadapi pembeli seperti layaknya pengalaman tatap muka, tetapi jauh lebih banyak dan dalam skala global. Teknologi ini meningkatkan kepadatan informasi (jumlah dan kualitas informasi yang tersedia untuk semua partisipan pasar). Teknologi ini membuat personalisasi dan penyesuaian dapat dilakukan. Penjual dapat mengarahkan pesan pemasaran kepada orang-orang tertentu dengan menyesuaikan pesan dengan namanya, minatnya, dan pembelinya diwaktu yang lalu.

Internet telah menghasilkan pasar digital, dimana setiap orang dapat saling bertukar informasi dalam jumlah yang besar secara bersamaan, cepat dan gratis. Pasar digital dikatakan lebih “transparan” dari pada pasar tradisional. Pasar digital lebih efisien dan fleksibel, sehingga mengurangi biaya pencarian dan transaksi, biaya menu yang rendah, dan kemampuan untuk merubah harga secara dinamis. Pasar digital memungkinkan terjadinya proses jual beli secara langsung tanpa melalui agen atau pengecer.

Barang digital adalah barang yang dapat disampaikan melalui jaringan digital. Ketike barang digital telah dihasilkan maka biaya pengirimannya akan menjadi rendah.

Internet secara radikal mengurangi biaya pembuatan, pengiriman, dan penyimpanan informasi sementara membuat informasi tersebut semakin tersedia. Informasi tidak terbatas pada metode pengiriman fisik yang tradisional. Internet dapat membantu perusahaan menciptakan dan mendapatkan keuntungan denagn cara-cara baru melalui penambahan nilai pada produk dan layanan yang ada, atau dengan menyediakan fondasi bagi produk dan layana baru.


Tiga jenis E- Commerce yang utama adalah bisnis ke konsumen (B2C), bisnis ke bisnis (B2B), dan konsumen ke konsumen (C2C). E-Commerce memunakinkan terjadinya kedekatan antara pelanggan dengan perusahaan. E-commerce B2B menciptakan efisiensi dengan membuat perusahaan untuk mendapatkan pemasok, meminta penawaran, melakukan pemesanan, dan melacak pengiriman secara elektronik.


M-commerce menggunakan internet dalam pembelian produk dan layanan selain juga menyampaikan pesan menggunakan perangkat mobile nirkabel. M-commerce mewakili sebagian kecil dari semua pembelian online karena perangkat mobile nirkabel tidak dapat menampilkan gambar barang dagangan dengan baik. M-commerce dapat memanfaatkan sistem pembayaran yang memiliki interoperabilitas untuk perangkat-perangkat nirkabel dan mempercepat jaringan nirkabel untuk mendukung komunikasi data yang lebih lengkap.

Sistem pembayaran kartu kredit digital, dompet digital, sistem pembayaran digital dengan saldo terakumulasi, sistem pembayaran nilai tersimpan, uang tunai digital, sistem pembayaran rekan ke rekan, cek digital, dan sistem pembayaran dan penyampaian tagihan elektronik. Sistem saldo yang terakumulasi, sistem nilai tersimpan, dan uang tunai digital bermanfaat untuk pembayaran mikro yang terkecil ini adalah system pembayaran utama untuk E-Commerce.

REVIEW BAHAN PRESENTASI KELOMPOK 12

Perencanaan Sistem dan Perkembangan

Perencanaan dan pengembangan system informasi baru sangat kompleks. Membutuhkan sistem perencanaan, membuat penyesuaian rencana strategis karena memiliki dampak yang besar pada IT model bisnis dan operasi. Mereka yang terlibat dalam pembangunan harus menerjemahkan peluang usaha, solusi untuk masalah, atau menunjuk ke sebuah rangkaian perangkat keras, perangkat lunak dan komponen jaringan. Setelah proyek pembangunan berjalan, banyak orang terlibat dalam upaya disiplin.

Langkah-langkah dalam perencanaan system informasi
IT perencanaan meliputi beberapa langkah utama yang merupakan bagian dari sukses setiap proses perencanaan :
 Menciptakan sebuah perusahaan IT dan misi
 Artikulasi fisi untuk IT dalam organisasi
 Menciptakan rencana strategis dan taktis
 Membuat rencana untuk operasi mencapai fisi-misi
 Membuat anggaran untuk memastikan bahwa sumber daya yang tersedia untuk mencapai fisi-misi

Keuntungan standarisasi dalam perencanaan
 Penghematan biaya
 Efisiensi pelatihan
 Efisiensi dukungan
 Perencanaan pembangunan

REVIEW BAB 6

Dasar-dasar Integrasi bisnis : Basis Data dan Manajemen Informasi

Sistem komputer mengorganisasikan data dalam hirearki yang dimulai dengan bit dan byte, lalu berlanjut ke field, record, file, dan basis data. Teknik manajemen file yang tradisional membuat organisasisulit untuk melacak setiap bagian data yang digunakan secara sistematis dan mengatur data ini sehingga dapat diakses dengan mudah. Berbagai area dan kelompok fungsional yang berbeda diberikan izin untuk mengembangkan file sendiri. Tapi termyata file tradisional sepertiu ini menimbulkan masalah.

System manajemen basis data terdiri dari perangkat lunak yang memungkinkan dilakukannya pemusatan data dan manajemen data sehingga kegiatan bisnis mempunyai sumber yang konsisten untuk semua data yang dibutuhkan. Sebuah basis data melayani banyak aplikasi sekaligus. Fitur yang paling penting dari Database Management System (DBMS) adalah kemampuannya memisahkan tampilan data secara logis dan fisik. Pengguna bekerja dengan tampilan logis. DBSM mencari informasi sehingga pengguna tidak perlu memikirkan lokasi fisiknya.

Prinsip kapabilitas dari BDSM mencakup kemampuan definisi data, kamus data, dan bahasa manipulasi data. Kapabilitas definisi data menyatakan struktur dan isi dari basis data. Kamus data adalah file otomatis atau manual yang menyimpan informasi tentang data didalam basis data, termasuk nama, definisi, format, dan penjelasan dari elemen data. Bahasa manipulasi data, seperti SQL, adalah bahasa khusus untuk mengakses dan memanipulasi data didalam basis data

Basis data relasional adalah metode utama untuk mengorganisasikan dan memelihara data dalam sistem informasi saat ini. Basis data relasional menyusun data ke dalam tabel dua dimensi yang baris dan kolom yang disebut relasi. Setiap tabel berisi data tentang entitas dan atributnya. Setiap label juga berisi field kunci untuk mengidentifikasi secara unik setiap record untuk pencarian dan manipulasi.

Mendisain basis data membutuhkan rancangan logis dan fisik. Rancangan logis memodelkan basis data dari sebuah perspektif bisnis. Model data organisasi seharusnya menggambarkan proses-proses bisnis dan kebutuhan pengambilan keputusan yang penting. Proses pembuatan struktur data yang kecil, stabil, fleksibel, dan adaptif dari sekelompok data yang rumit ketika merancang basis data reasional disebut normalisasi. Basis data relasional yang dirancang dengan baik tidak akan mempunyai hubungan banyak ke banyak, dan semua atribut untuk entitas tertentu hanya akan digunakan pada entitas tersebut. Diagram relasi entitas menggambarkan secara grafis hubungan antar entitas (tabel) dalam basis data relasional. Rancangan basis data juga memperhatikan apakah seluruh basis data atau sebagian dari basis data dapat didistribusikan kepada lebih dari satu lokasi untuk meningkatkan respons dan memperkecil kerentanan dan mengurangi biaya. Terdapat dua jenis utama dari basis data terdistribusi : basis data yang direplikasi dan basis data terpartisi.

Berbagai alat untuk tangguh tersedia untuk menganalisis dan mengakses informasi didalam basis data. Gudang data menggabungkan data saat ini dengan data terdahulu dari berbagai sistem operasional yang berbeda dalam sebuah basis data pusat yang dirancang untuk pelaporan dan analisis. Gudang data mendukung analisis data multidimensi, juga dikenal sebagai pemrosesan analitis online (online analitysal processing-OLAP). OLAP mempresentasikan hubungan antara data seperti struktur multidimensi,yang dapat dilihat sebagai kubus data dan kubus didalam kubus data, sehingga analisis data yang lebih rumit dapat dilakukan. Penggalian data menganalisis kelompok data yang besar, termasuk isi dari gudang data, untuk mencari pola dan aturan yang dapat digunakan untuk memprediksi prilaku masa depan dan memandu proses pengambilan keputusan. Basis data pada umumnya dapat dihubungkan lewat MIDDLEWARE ke Web atau antar muka Web untuk memfasilitasi akses pengguna ke data internal perusahaan.

Mengembangkan lingkungan basis data membutuhkan kebijakan dan prosedur untuk mengelola data organisasi dan juga model data dan teknologi basis data yang baik. Kebijakan informasi yang formal mengelola pemeliharaan, distribusi, dan penggunaan informasi dalam organisasi. Dalam perusahaan besar, administrasi data formal beratnggung jawab atas kebijakan jnformasi, dan juga untuk perencanaan data, pengembangan kamus data, dan pemantauan penggunaan data dalam perusahaan.

Data yang tidak akurat, tidak lengkap, atau tidak konsisten dapat menimbulkan masalah operasional dan keuangan yang serius untuk bisnis karena dapat menciptakan ketidaktetapan dalam harga produk, rekening pelanggan, dan data persediaan, yang dapat berlanjut pada diambilnya keputusan yang salah untuk bertindak. Perusahaan harus mengambil langkah khusus untuk menjamin tingginya kualitas data yang dimilikinya. Hal ini meliputi penggunaan standard data secara keseluruhan perusahaan, basis data yang dirancang untuk meminimalisasikan ikonsistensi dan redundansi data, audit kualitas data, dan peranti lunak pembersih data.

REVIEW BAB 5

INFRASTRUKTUR TI dan TEKNOLOGI BARU

Infrastruktur TI adalah sumberdaya tekhnologi yang dibagi dalam perusahaan untuk menyediakan platform aplikasi sistem informasi perusahaan tersebut. Infrastruktur TI meliputi investasi dalam peranti keras, peranti lunak, dan layanan yang tersebar diseluruh unit bisnis dalam perusahaan. Infrastruktur TI perusahaan merupakan dasar untuk melayani pelanggan, bekerja dengan vendor, dan mengatur proses bisnis internal perusahaan. Infrastuktur TI terdiri dari sekumpulan perangkat dan aplikasi perangkat lunak yang dibutuhkan untuk menjalankan suatu perusahaan besar secara keseluruhan.

Ada lima tahap pengembangan (evolusi) dari infrastruktur TI. Pada awalnya infrastruktur TI adalah mesin akuntansi elektronik yang termasuk kepada komputer primitif yang digunakan untuk pengerjaan akuntansi. Lalu dalam era maiframe (tahun 1959 sampai sekarang infrastruktur TI adalah sebuah main frame yang melakukan pemrosesan terpusat yang dapat dihubungkan ke ribuan terminal, pada akhirnya beberapa komputasi terdesentralisasi dan tiap departemen menggunakan komputer mini dalam jaringan. Setelah itu munculah era PC yaitu dimulai pada tahun 1981 sampai dengan sekarang. Pada era ini penggunaan infrastruktur didominasi penggunaan komputer desktop dengan perangkat produktifitas kantor. Infrastruktur TI yang lebih mendominasi pada era berikutnya adalah jaringan antara klien desktop atau laptop hingga komputer server yang lebih kuat untuk menangani kebanyakan pengelolaan dan pemrosesan data. Era komputasi internet perusahaan (tahun 1992 sampai sekarang) di dominasi oleh sebjumlah besar PC yang disambungkan kedalam LAN dan penggunaan standar dan peranti lunak yang semakin meluas untuk menghubungkan jaringan yang berbeda dan perangkat-perangkat yang terhubung ke jaringan keseluruhan perusahaan sehingga informasi dapat bergerak bebas dalam perusahaan.

Dalam perkenbangan Infrastruktur TI yang melaju pesat terdapat beberapa penggerak-penggerak teknologi dari evolusi Infrastruktur TI. Antara lain adalah hukum MOORE menjelaskan bahwa peningkatan eksponensial dalam biaya teknologi komputer, melipatgandakan daya prosesor tiap 18 bulan sekali, dan menurunkan harga komputasi setengahnya. Hukum yang kedua adalah hukum penyimpangan digital menjelaskan penurunan eksponensial dalam penyimpanan, yang bunyinya : jumlah kilobyte data yang dapat disimpan dalam media magnetik yang nilainya $1 menjadi dua kali lipat tiap 15 bulannya. Yang ketiga adalah hukum metcalfe membantu menjelaskan semakin banyaknya panggunaan komputer dengan menunjukkan bahwa nilai sebuah jaringan bagi anggota jaringan tersebut meningkat secara eksponensial seiring anggota jaringan tersebut semakin banyak lagi. Yang menjadi sebab penggerak pertumbuhan dalam penggunaan komputer adalah turunnya biaya komunikasi dengan cepat dan semakin banyaknya kesepakatan dalam industri teknologi untuk menggunakan standar-standar komputasi dan komunikasi.

Sudah disebutkan bahwa Infrastruktur TI terdiri dari perangkat keras dan perangkat lunak,maka akan kita bahas sedikit mengenai platform peranti keras komputer kontemporer. Tren-tren perangkat keras atau perangkat lunak komputer membuat biaya infrastruktur TI dapat dikurangi, menggunakan sumber komputasi dengan lebih efisien, untuk mengintegrasikan informasi diberbagai platform, dan untuk memberikan fleksibilitas dan layanan yang baik bagi perusahaan dan para pelanggannya. Integrasi platform komputasi dan telekomunikasi, komputasi grid, komputasi edge, dan komputasi berdasarkan permintaan menunjukkan bahwa semakin banyak proses komputasi yang berlangsung dijaringan. Yang Komputasi grid meliputi dihubungkannya komputer jarak jauh secara geografis kedalam sebuah jaringan untuk menciptakan grid komputasional yang menggabungkan daya semua komputer pada jaringan untuk menangani masalah komputasi yang besar. Komputasi Edge menyeimbangkan pemrosesan beban kerja untuk aplikasi berbasis Web dengan mendistribusikan bagian-bagian muatan Web, Logika, dan pemrosesan kepada beberapa server. Komputasi berdasar permintaan juga bergantung pada jaringan bagi perusahaan untuk membeli daya pemrosesan tambahan dari perusahaan layanan komputer besar dan untuk mendapatkan daya itu, agar dapat digunakan ketika diperlukan, dalam sebuah jaringan. Pada komputasi otonom, sistem komputer memiliki kemampuan untuk mengatur konfigurasinya secara otomatis dan memperbaiki dirinya sendiri.
Dengan virtualisasi, sumber daya komputasi diatur sedemikian rupa sehingga penggunaannya tidak dibatasi oleh konfigurasi ataulokasi geografis. Virtualisasi server memungkinkan perusahaan untuk menjalankan lebih dari satu sistem operasi pada saat bersamaan. Prosesor multicore adalah mikroposesor dengan dua prosesor atau lebih yang berguna untuk meningkatkan pekerjaan, mengurangi pemakaian daya, dan meningkatkan efisiensi banyak pemrosesan banyak tugas pada saat bersamaan.


Platform peranti lunak. " Perangkat lunak" secara umum adalah dipakai untuk program komputer, yang satuan instruksinya tergabung ke perangkat keras komputer. Perangkat lunak digolongkan ke dalam dua kategori umum. Sistem Perangkat lunak yang mengatur sumber daya komputer, seperti waktu dalam CPU dan alokasi memori, dan menyelesaikan operasi rutin, seperti terjemahan dan komunikasi data. Perangkat lunak Aplikasi adalah suatu program yang secara spesifik dikembangkan untuk mencukupi beberapa bisnis yang diperlukan, seperti daftar gaji atau analisis pasar. Aplikasi Perangkat lunak dapat meliputi program yang pusat penyelesaian tugasnya dapat diperkecil, atau aplikasi tujuan umum, seperti spreadsheet dan pengolahan kata. Peranti lunak integrasi perusahaan meliputi aplikasi perusahaan dan middleware seperti perangkat lunak integrasi aplikasi perusahaan dan layanan Web. Layanan Web dapat digunakan sebagai komponen aplikasi berbasis Web yang menghubungkan sistem dari dua organisasi yang berbeda atau menghubungkan sistem-sistem terpisah dalam sebuah perusahaan.

Sabtu, 10 Januari 2009

DAMPAK INTERNET BAGI ANAK dan CARA PENANGGULANGANNYA

Kemajuan pada bidang teknologi tiap suatu Bangsa berbeda-beda bergantung dari pandangan dari tiap-tiap masyarakatnya dalam memahami akan kehadiran internet pada sekarang ini. Selain itu pengenalan Internet kepada Anak-anak sejak dini juga salah satu faktor yang akan mempengaruhi maju tidaknya suatu Bangsa di masa depan. Diperkirakan Teknologi Informasi ini akan semakin berkembang dan akan banyak digunakan di masa depan. Oleh karena itu, banyak orang tua yang sangat antusias untuk memperkenalkan Internet kepada Anak-anaknya guna menyambut masa depan. Berbagai macam Ilmu Pengetahuan yang berguna bagi perkembangan Anak dapat ditemukan di Internet. Akan tetapi di sisi lain, setiap perkembangan teknologi tidak luput dari dampak negatifnya. Karena itu semua sudah menjadi sunnahtullah.
Berikut ini dampak positif dan dampak negatif internet bagi perkembangan Anak :
Dampak Positif
Memperkaya pengetahuan genarasi muda bangsa dalam meningkatkan mutu dan kualitas bangsa itu sendiri di mata Dunia.
Ilmu Pengetahuan Anak akan semakin luas karena berbagai macam Ilmu Pengetahuan ada di Internet.
Anak bisa berkenalan dengan Anak lain yang berbeda wilayah atau Negara sehingga kemampuan berkomunikasi dengan bahasa lain juga menjadi hal yang patut di banggakan, dan lain-lain.
Memudahkan siswa ataupun anak dalam mengerjakan tugas maupun mencari materi pelajaran di sekolah.
Menjadikan anak tidak ketinggalan akan teknologi yang semakin berkembang dari hari ke hari.
Dampak Negatif
Terdapat situs-situs dan permainan yang dapat menggangu perkembangan Si Anak seperti Pornografi, Permainan yang berbau kekerasan dan lainnya.
Kecanduan pada dunia Komputer dan Internet yang juga dapat mempengaruhi perkembangan Si Anak.
Kurangnya sosialisasi dengan orang terdekat karena kesukaannya akan bermain internet.


PENANGGULANGAN DAMPAK NEGATIF
Berikut ini adalah beberapa cara untuk menanggulangi dan memperkecil dampak negatif internet bagi Perkembangan Anak :
1. Pihak Orang Tua
Orang tua harus memperkenalkan Internet secara langsung kepada anaknya bukan orang lain. Perkenalan meliputi manfaat berinternet, cara penggunaannya, dll
Tempatkan Komputer pada ruang utama. Hal ini untuk memantau apa saja yang sedang dilakukan si anak saat Browsing.
Atur dan batasi waktu Anak untuk Browsing.
Memasang software untuk memblok situs-situs yang berbau negatif seperti situs Pornografi, Kekerasan, dan lain-lain yang berpengaruh pada perkembangan si anak itu sendiri.
Memilih permainan yang sesuai dengan umur si Anak.
2. Pihak Sekolah
Memberikan arahan situs – situs yang bermanfaat dan juga menarik untuk pendidikan Si Anak.
Menasehati bahwa situs-situs negatif itu sangat merusak perkembangan si Anak secara langsung.
Menegur dan memberikan hukuman (sanksi) yang tegas kepada siapa saja yang membuka situs-situs yang berbau negatif.
3. Pihak Masyarakat
Pemerintah, Lembaga teknologi, atau Komunitas teknologi harus cepat memberikan suatu solusi yang terbaik dalam penangggulangan dampak negatif yang akan mempengaruhi perkembangan Generasi Bangsa.
Sebaiknya penyedia usaha Warung Internet (Warnet) juga berperan aktif untuk mengurangi dampak negatif itu sendiri dengan cara memasang software pemblok situs-situs negatif dan memasang tempat browsing yang terbuka, tidak terlalu ditutup-tutupi.
Masyarakat juga sebaiknya membagi Warnet menjadi beberapa kelas, seperti warnet kelas dewasa dan dan warnet kelas remaja dan anak-anak.